Jumat, 08 Maret 2013

Kebersihan Kelas

Adiwiyata adalah program yang dibentuk untuk mendorong terciptanya pengetahuan dan kesadaran warga sekolah dalam upaya pelestarian lingkungan. Dalam program ini diharapkan setiap warga sekolah ikut terlibat dalam kegiatan budaya lingkungan yang sehat dan bersih. Semarak menuju Adiwiyata SMA Negeri 4 Palembang dengan giatnya melakukan banyak program terkait dengan berbudaya lingkungan. OSIS SMA Negeri 4 Palembang saling bekerja sama dengan perangkatnya sedemikian rupa demi mewujudkan sekolah yang natural dan bersih. Perangkat-perangkatnya yang berperan penting dalam pencapaian ADIWIYATA ini ialah Tim Adiwiyata dibawah naungan Ketua Osis,Wisnu Abdussalam (2012/2013).

 Penilai dan pemeriksa kebersihan kelas
Setiap warga SMA Negeri 4 Palembang diwajibkan untuk menjaga kebersihan kelasnya masing-masing guna meningkatkan tingkat kepedulian terhadap kebersihan lingkungan. Pada pembahasan ini lebih dispesifikkan ke kegiatan partisifatif. Untuk menyukseskan program ini ada banyak hal yang dilakukan SMA Negeri 4 Palembang ini terlebih kepada kebersihan kelas, berikut diantaranya adalah 

Seluruh warga sekolah melakukan pembersihan kelas mereka masing-masing. Setiap kelas melakukan kegiatan ini dengan dikoordinir oleh perangkat kelas dan tim penilai dan pemeriksa adiwiyata. Mulai dari mengangkat bangku, menyapu, mengepel dan lain sebagainya.

Mengelap kaca jendela
Membersihkan meja
Mereka membuang sampah pada tempatnya. Sampah-sampah tersebut dibuang ke tong sampah secara terpisah yaitu tong sampah khusus bahan organik dan anorganik. Sampah organik adalah segala jenis sampah yang mudah terurai oleh mikroorganisme alam diantara sampah organik tersebut adalah kertas, tisu, sisa makanan, daun-daunan yang gugur dan bahan yang mudah terurai lainnya. Sedangkan sampah anorganik adalah sampah yang tidak mudah terurai oleh bantuan mikroorganisme, seperti sisa-sisa kaca, karet dan segala jenis sampah plastik. Pemisahan sampah ini bertujuan untuk pengembangan sistem pengelolaan sampah menjadi bahan-bahan yang dapat dimanfaatkan kembali seperti kompos dan program kegiatan 3 R (Reduce, Reuse, and Recycle).
Piket kelas bertujuan untuk menjaga agar lingkungan tetap bersih dan sehat serta nyaman pada saat digunakan pada proses belajar dan mengajar. Piket kelas dilaksanakan oleh seluruh murid-murid baik perempuan maupun laki-laki. Di SMA Negeri 4 Palembang kegiatan piket kelas dilaksanakan setelah jam pulang sekolah selesai. Setiap siswa menyapu kelasnya, membersihkannya dari sisa debu, dan sampah kotor lainnya. Tidak hanya untuk perempuan saja kegiatan menyapu lantai ini dilakukan tapi laki-laki pun sama dapat membantu menyapu lantai kelas. Semuanya mendapatkan hak dan kewajiban yang sama.



Gambar ini melukiskan seorang siswi yang sedang mgepel lantai. Lantai yang sudah disapu bersih kemudian dipel hingga benar-benar bersih, hal ini dilakukan agar kelas lebih terlihat asri dan bersih.
Siswa-siswi lainya melakukan kegiatan-kegiatan lainnya yang berhubungan dengan kebersihan kelas mereka. Menyapu,membersihkan papan tulis,mengecek sampah diloker,menyiram bunga, mengepel, mengelap kaca dan memungut sampah sudah menjadi kelaziman bagi siswa untuk menjadi siswa yang peduli lingkungan. 

Mengepel lantai kelas
Menyapu dan merapikan meja
Dan apabila unsur-unsur program kebersihan kelas ini sudah terpenuhi maka terciptalah suasana kelas yang bersih, asri, anggun, nyaman dan sehat.

Ruang kelas yang bersih

1 komentar:

  1. anak sma 4 rajin rajin yaa <> hmm lbih bagus lagi sluruh panitia yg tergabung dalam adiwiyata menjadi kader lingkungan yang menjadi pelopor kebersihan di sma 4 tercinta

    BalasHapus